Kamis, 19 Januari 2017

PENDATAAN MTs YG SIAP MENYELENGGARAN UNBK TP 2016/2017

Kepada:
Yth. Kepala Madrasah Tsanawiyah
Se Kabupaten Ngawi

Dalam rangka persiapan pelaksanaan Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2016/2017 yang diprioritaskan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), maka kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut:

  1. Memastikan biodata peserta didik kelas akhir sudah benar dan valid, serta telah terdaftar dalam EMIS Semester Ganjil TP 2016/2017.
  2. Bagi MTs yang siap menyelenggarakn UNBK Tahun 2017 harap mengisi format (silahkan download disini), setelah diisi lengkap harap dikirim soft copy via email penmakabngawi@gmail.com paling lambat tanggal 20 Januari 2016 dan hard copy hard copy paling lambat tanggal 23 Januari 2016 di Seksi Pendidikan Madrasah Kankemeng Kab. Ngawi.
  3. Madrasah yang mengusulkan siap menyelenggarakan UNBK, akan segera kami usulkan ke Dinas Pendidikan untuk ditetapkan sebagai penyelenggara UNBK dan mendapatkan user.
 Demikian atas perhatian dan kerjasanya kami sampaikan terimakasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.